Tekkom.undip.ac.id (29/10/’19), Mahasiswa Teknik Komputer FT Raisya Rahmah Noor (2015) bersama tiga mahasiwa lain yaitu mahasiswa Teknik Mesin dan Kedokteran meraih 2 prestasi yaitu Gold Medal dan Silver Medal dalam acara 4th Istanbul International Inventions Fair 2019, Turki.Karya Mahasiswa-mahasiswi Undip ini adalah “Modular Bionic Hand for Transradial Amputation
Integrated with Force Sensing Resistor and Solar Cell“.
ISIF 2019 yang dilaksanakan pada 17-22 September 2019 itu diikuti oleh sekitar 300 karya inovasi dan 25 negara. Di antaranya Rusia, Portugal, Malaysia, Romania, Lebanon, Iran, Indonesia, Polandia, Cina, Moroko, Inggris, dan negara bagian Eropa lainnya.
Dalam ajang 4th Istanbul International Inventions Fair 2019 tergabung dengan acara aerospace dan teknologi terbesar yaitu Teknofest Istanbul Aerospace dan Technology Festival yang dilaksanakan pada tanggal 17-22 September 2019.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Turkish Patent and Trademark Office dan Ministry of Industry and Technology Republic of Turkey. Ajang ini sangat tepat bagi para inovator Indonesia karena acaranya selalu dihadiri sekitar 6000-10.000 visitor setiap harinya.
Tautan: ISIF 2019, Turkey
Komentar Terbaru